Assalamu 'alaikum

Selamat datang di blog saya yang sangat sederhana ini dan selamat membaca mudah-mudahan mendatangkan setetes hidayah bagi Anda. Terima kasih atas kunjungannya.

Wassalamu 'alaikum

Selamat Hari Raya Idul Fitri 1431 H


Minal aizhin Wal faizhin, mohon maaf lahir dan bathin. Taqabalallahu minna wa minkum Shiyamana wa shiyamakum.

02 Desember 2008

Dzikrul Maut

02 Desember 2008

Asma, putri Abu Bakar, meriwayatkan, "Suatu ketika terjadi gerhana matahari. Aku datang menemui saudariku, Aisyah. Aku mendapati remua orang sedang sholat, termasuk Aisyah. Aku bertanya kepadanxa ada apa. Lalu dia berkata "Subhanallah" dan mengangkat kedua tangannya keatas. Aku bertanya apakah itu karena ada tanda kebesaran Allah, dan dia menjawab "Ya".

Nabi saw sedang mengimami sholat itu. Jadi, aku bergabung dengan orang-orang. Ketika Nabi saw selesai sholat, gerhanapun berlalu.

Nabi saw lalu memanggil kami. Setelah memuji Allah SWT, beliau menerangkan bahwa ketika sholat tadi Allah telah menunjukkan seluruh ciptaan-Nya, termasuk surga dan neraka. Lali beliau berkata, "Tampak jelas padaku bahwa setiap orang diantaramu akan menghadapi pengadilan dalam kubur. Setiap orang akan ditanya didalam kubur, siapa orang ini, maksudnya aku (Muhammad saw).

Setiap Mukmin akan menjawab, 'Dia adalah Muhammad saw. Dia pembawa petunjuk dan perintah Allah pada saat kami di bumi. Kami meyakini dia, menjawab risalahnya, mematuhinya, dan menerimanya sebagai Rasul Allah'. Malaikat berkata, 'Beristirahatlah, engkau benar-benar meyakini dia'.

Namun kaum munafik pada saat ditanya seperti itu akan menjawab, 'Aku tidak tahu apa-apa. Aku berperilaku seperti orang lain berperilaku'. Karena itu kaum munafik akan mendapat siksa dari Allah. (al-Bukhari)

Kubur sertiap hari menyerukan manusia sebanyak 5 ( lima ) kali :

1. Aku rumah yang terpencil, maka kamu akan senang dengan selalu membaca Al-Qur'an.

2. Aku rumah yang gelap, maka terangilah aku dengan selalu shalat malam.

3. Aku rumah yang penuh dengan tanah dan debu, maka bawalah amal sholeh yang menjadihamparan.

4. Aku rumah ular berbisa, maka bawalah amalan Bismillah sebagai penawar.

5. Aku rumah pertanyaan Munkar dan Nakir, maka banyaklah bacaan "Laa ilahaillallah,Muhammadar Rasulullah", supaya kamu dapat jawaban kepadanya.

Lima jenis racun dan lima penawarnya :

1. Dunia itu racun, zuhud itu obatnya.

2. Harta itu racun, zakat itu obatnya.

3. Perkataan yang sia-sia itu racun, zikir itu obatnya.

4. Seluruh umur itu racun, Ramadhan itu obatnya.

Nabi Muhammad S.A.W bersabda, "Ada 4 hal yang dipandang sebagai 'Ibu' yaitu :

1. Ibu dari segala OBAT adalah SEDIKIT MAKAN.

2. Ibu dari segala ADAB adalah SEDIKIT BERBICARA.

3. Ibu dari segala IBADAT adalah TAKUT BERBUAT DOSA.

4. Ibu dari segala CITA-CITA adalah SABAR.

Saling menasehatilah kepada kebenaran dan kesabaran. Ada beberapa kata renungan dari Al-Qur'an :

1. Orang yang tidak melakukan shalat Subuh, maka akan dijauhkan dari cahaya muka yang bersinar.

2. Orang yang tidak melakukan sholat Zhuhur,maka tidak diberikan berkah dalam rezekinya.

3. Orang yang tidak melakukan sholat Ashar, maka dijauhkan dari kesehatan / kekuatan.

4. Orang yang tidak melakukan sholat Maghrib, maka tidak diberi santunan oleh
anak-anaknya

5. Orang yang tidak melakukan sholat Isya, maka dijauhkan dari kedamaian dalam tidurnya.

Demikianlah artikel dari saya kali ini, mudah-mudahan bisa mendatangkan setetes hidayah bagi kita semua. Aamiin

0 komentar:

:)) :)] ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} ~x( :-t b-( :-L x( =))

Posting Komentar

SPONSOR

SPONSOR
Materi dalam bentuk modul dan MP3, 5 modul pertama GRATIS
 
minima green fragmentary